Kapolsek Balocci Gelar Jum’at Curhat Terkait Kamtibmas Untuk Mendengarkan Keluhan Dan Masukan Warga
PANGKEP | Kapolsek Balocci, Iptu Nyoman Suartana, S.Pd, menggelar acara Jum’at Curhat di Aula Puskesmas Balocci Jum’at (30/08/24). Acara ini bertujuan untuk mendengarkan masukan dan keluhan masyarakat terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Kabid Yankes Dinas Kesehatan Kabupaten Pangkep, Hj. St. Rohani, S.kep NS M.kes, Camat Balocci, M. Firmansyah Nur, S.STP, Kepala Puskesmas Balocci, Rachmatiah Arsyad, S.KM, MM, serta Kepala KUA Sahabuddin, S.AG. Juga hadir Babinsa Serda Baktiar, para Kepala Kelurahan/Desa se-Kecamatan Balocci, para Kepala UPT se-Kecamatan Balocci, dan para kader KPM se-Kecamatan Balocci.
Dalam acara tersebut, Iptu Nyoman Suartana S.Pd memberikan kesempatan kepada warga untuk menyampaikan berbagai permasalahan dan aspirasi mereka mengenai isu-isu Kamtibmas. Diskusi ini juga melibatkan semua pihak yang hadir untuk merumuskan solusi dan langkah-langkah strategis guna meningkatkan keamanan dan kesejahteraan di wilayah Balocci.
Acara ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara pihak kepolisian, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menjaga keamanan serta memperbaiki kualitas hidup di Kecamatan Balocci. (*)